Baru beberapa hari yang lalu, kita memeringati hari macan sedunia, kini kita ikut peringati hari orang utan sedunia pada tanggal 19 Agustus. Kenapa harus diperingati? Setidaknya kita sebagai kholifatu fil ardh ikut mempe...
Tumbuhan
merupakan salah satu makhluk hidup ciptaan Allah yang memiliki banyak sekali
manfaat. Tumbuh-tumbuhan dapat memunculkan beberapa zat untuk dimanfaatkan oleh
makhluk hidup lainnya, misalnya mulai beberapa vitam...
Makhluk hidup termasuk hewan dan manusia, membutuhkan energi untuk melangsungkan hidupnya. Untuk memperoleh energi, manusia perlu makan. Apa saja yang dapat dimakan oleh manusia? Manusia termasuk pemakan segala (omnivora). Namun demikian, umumnya manusia makan makanan yang mengandung karbohidrat.
Gambar 1. Seseorang Makan Nasi Untuk Memperoleh Energi
Sumber: suara.com
Makanan yang dimakan akan dicerna oleh sistem pencernaan sehingga diperoleh zat makanan yang dapat masuk ke dalam sel-sel tubuh, seperti glukosa, asam amino, asam lemak, dan gliserol. Bagaimana proses metabolismenya? Untuk lebih jelasnya, perhatikan bagan berikut.
Gambar 2. Bagan Katabolisme Glukosa Dalam Respirasi Aerob
Untuk memperoleh energi, makhluk hidup tidak cukup dengan makan makanan saja. Makhluk hidup secara umum memerlukan oksigen melalui sistem pernapasan agar dapat memperoleh energi secara sempurna. Pernepasan ini disebut dengan istilah respirasi aerob. Apabila organisme tidak menggunakan oksigen maka energi yang diperoleh pun relatif sedikit. Nah, dalam respirasi aerob, seseorang yang telah menghirup udara yang mengandung oksigen akan memperoleh banyak molekul oksigen di dalam sel-sel tubuhnya. Bersamaan dengan terurainya molekul glukosa, oksigen akan menangkap elektron-elektron yang dihasilkan sehingga dapat dipanen sejumlah energi.
Penjelasan lebih lengkap, dapat anda simak di video berikut:
Budi Lenggono, S.Pd. sebagai admin blog ini adalah seorang guru Biologi di SMA Islam Terpadu (SMA IT) Nur Hidayah. Alamat di Jl. Pandawa 10 Pucangan, Kartasura, Sukoharjo. Selain itu, beliau juga seorang trainer dan hipnoterapis profesional (Certified Hypnoterapist; Master of Clinical Hypnotherapy). Web lainnya : www.sultanbudilenggono.com
Tidak ada komentar